Thursday 26 September 2013

Long Time No See ^_^

Hai.. Long time no see ^_^
Aku masih terdiam dan tersenyum manakala kau menyapaku kembali.
Seolah tak percaya kalau kini kau berada dihadapanku.
Ternyata kamu masih ingat sama aku.
Hai kamu, teman lamaku :)
Banyak yang sudah berubah darimu.
Semenjak kau pergi menjauh dariku.
Kapan terakhir kita berbincang seperti ini, kawan??
Satu bulan yang lalu atau beberapa bulan yang lalu?
Ahh... sudahlah, aku sudah lupa kapan kita bercengkrama seperti ini.
Sekarang kamu lebih tertutup ya?
Masih ingat ngga, dulu kamu sering bercerita banyak hal?
Tapi akhir-akhir ini kamu menghilang tanpa kabar.
Aku dengar kamu sudah mempunyai teman baru untuk berbagi cerita.
Hai.. kawan, aku masih tetap disini.
Tak sedikitpun berubah, meskipun aku dan kamu sudah berjalan masing-masing.
Aku tetap disini, disampingmu, kawan.
Aku akan tetap seperti itu.
Please walk beside me to be my friend ^_^
Senang dapat bertemu kembali denganmu, kawan.


Sore yang indah
Menatap lembayung senja yang kemerahan
Semoga kamu bahagia disana :)

Saturday 7 September 2013

LUPA BAYAR ONGKOS ANGKOT/BIS KOTA??



Setiap orang pasti memiliki kenangan tersendiri semasa kuliah. Ada yang manis ataupun pahit, bahkan hal kecil pun bisa jadi kenangan tak terlupakan. Contohnya lupa memayar ongkos angkot ataupun bis kota. Disini saya akan mencoba berbagi seputar pengalaman beberapa rekan-rekan yang pernah menaglami hal seperti itu. Mari kita simak bagaimana pengalaman mereka sampai lupa tidak membayar ongkos angkot/bis kota.

Kang Fatahilah S, “saya pernah lupa ngga bayar ongkos bis kota karena keasikan ngobrol sama penunmpang yang lain. pada saat itu juga suasana bis kota penuh sesak.”

Sulastri Nababan, “kalau saya mah lupa ngga bayar ongkos angkot. Pas mau bayar, malah angkotnya udah pergi, jadi ngga bayar deh.”

Kalau Poppy Samratu lebih konyol, karena selama satu semester sampe ngga bayar ongkos bis karena kondekturnya ngga mau menerima uang yang dia berikan. Ada maksud terselubung sepertinya. Hehe. Tapi dia mencoba untuk membayar langsung pada supir bisnya.

Sesekali lupa ngga bayar ongkos bis/angkot wajar aja. Tapi kalau sampai keseringan itu sedikit aneh. Hehe. Nah kalo saya sendiri gimana? Tentu pernah mengalami hal seperti ini. Alasan ngga bayar juga karena ngga ada kembalian pas kasih uang itu ke kondektur, kadang juga karena memang kondekturnya lupa ngga nagih dan saat itu juga udah mau turun juga.

Sekarang jangan sampai terlupa untuk membayar ongkos angkot/bis kota. Itu hal kecil, tetap harus membayarnya. Sedikit tertib gitu. Kalau ngga bayar karena alasan yang lain, anda sedang beruntung saat itu. Ini sedekar berbagi pengalaman saja. Apakah anda mengalaminya juga??